
Ada banyak jenis rumah dengan gaya mewah yang bisa Anda aplikasikan ke rumah impian Anda, salah satunya adalah rumah dengan gaya Victorian. Ini merupakan rumah dengan gaya khas kerajaan Inggris yang membuat rumah menjadi memiliki kesan yang mewah dan menawan. Meski di tahun 1990-an rumah dengan gaya seperti ini mulai kehilangan peminatnya, tetapi saat ini banyak orang yang kembali tertarik dengan rumah gaya ini.
Daya tarik dari rumah dengan gaya ini adalah dari desain wallpaper, ornamen, dekorasi, pelapis furnitur, dan rumah meski terkesan zaman dulu, tetapi kesan mewah tak bisa luntur begitu saja. Jika Anda tertarik untuk memiliki gaya rumah seperti ini, berikut adalah beberapa karakteristik dari rumah dengan gaya Victorian yang perlu untuk Anda ketahui.
Rumah dengan Desain Victorian
1.Tidak Sama dengan Desain Klasik
Meski sama-sama mengusung rumah dengan konsep ‘Tempo Dulu’ tetapi kedua jenis rumah ini tidaklah sama. Apa yang membuat keduanya berbeda? Hal yang paling menonjol dari keduanya adalah dari segi warnanya. Untuk rumah dengan interior Victoria, warna yang digunakan lebih sering menggunakan warna netral seperti putih atau warna kuning gading, sedangkan untuk klasik biasanya lebih dominan dengan warna-warna tua.
Selain itu rumah dengan gaya ini biasanya didominasi dengan pola yang biasanya ditemukan pada wallpaper, karpet, kain pelapis, dan lainnya. Berbeda dengan gaya klasik yang lebih terfokus pada ukiran rumit.
-
Ukiran Besar di Gaya Victorian
Pada masa lampau, rumah dengan gaya Victorian didominasi dengan detail dan juga ukiran dari bagian sofa, bingkai foto, sampai ke bagian lampu gantungnya. Ini biasanya digunakan oleh berbagai kalangan sebagai media untuk memamerkan harta mereka dan juga kekayaan yang dimiliki.
Desain dari perabotan yang ada di rumah ini membuat rumah menjadi lebih terkesan mewah dan juga elegan. Biasanya mereka para pemilik rumah menggunakan desain ini juga pada tembok rumah mereka.
-
Desain Interior dengan Lebih Memperhatikan Keindahan
Biasanya rumah dengan gaya Victorian lebih mementingkan keindahan dari pada fungsi dan benda yang ada. Terdapat ornamen-ornamen ekstra yang membuat rumah menjadi jauh dari kata sederhana. Jadi rumah dengan gaya ini akan sangat All-Out. Ornamen yang biasa digunakan di rumah dengan hanya ini adalah gorden yang besar, wallpaper dengan pola mewah, dan juga lampu gantung yang besar. Permainan warna dari rumah dengan gaya ini juga berperan penting.
-
Terinspirasi dari Kerajaan Inggris
Pada abad pertengahan, rumah dengan gaya Victorian ini menjadi salah satu desain yang paling populer. Nama Victorian sendiri mengacu pada nama ratu Victoria. Bukan hanya nama saja, ternyata bangunan interior dari rumah dengan gaya ini juga terinspirasi dari gaya bangsawan Inggris.
-
Warna yang Digunakan Klasik dan Glamor
Terakhir yang akan kami bahas adalah rumah dengan gaya ini biasanya memilki warna yang terkesan glamor, seperti emas, putih, krem, hijau tua, cokelat, dan warna lainnya. Agar bisa menjadi tampak lebih mewah, biasanya ada perpaduan antara putih atau kuning gading dengan warna kontras lain.
Nah, itulah beberapa karakteristik dari rumah dengan gaya Victorian. Untuk bisa diaplikasikan ke dalam hunian Anda, tentunya harus memilih aspek dari ornamen, warna, pemilihan Furniture yang pas agar bisa menonjolkan kesan yang elegan dan mewah. Selamat mendekorasi rumah impian Anda!